RAYAKAN HUT YAYASAN PERGURUAN RAKYAT SARASWATI KLUNGKUNG SMAPSA GELAR DONOR DARAH

19. 01. 30
posted by: Super User
Dilihat: 1194

Dalam rangka memeriahkan HUT Yayasan Perguruan Rakyat Saraswati Klungkung ke-42, SMA Pariwisata Saraswati Klungkung mengadakan kegiatan  donor darah pada 16 Januari 2019, di Pesamuhan Kerti Widya Mandala . Pelaksanaan donor darah dimulai dari pukul 08.00 WITA sampai selesai. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai salah satu wujud kepedulian untuk membantu sesama. Selain itu, pendonor juga mendapatkan berbagai  manfaat, seperti membuat badan lebih sehat secara psikologis dan dapat memperpanjang usia. Kegiatan donor darah mendapat apresiasi dari seluruh warga sekolah, terbukti dari banyaknya pendonor darah yang turut berpartisipasi.

 

Ada dua orang guru serta dua puluh delapan  orang siswa yang ikut sebagai pendonor darah.  . Siswa yang  mengikuti  donor darah ini  berasal dari siswa  kelas XI dan Kelas XII yang tentunya sudah berusia tujuh belas tahun ke atas, sebagai salah satu syarat pendonor darah . Banyak juga dari siswa yang ingin turut serta sebagai peserta donor, namun tidak lolos karena hemoglobinnya tidak memenuhi syarat.  Akhirnya, atas kerjasama yang baik dari Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Klungkung, kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar. Sehingga pada akhir kegiatan, terkumpullah tiga puluh kantung darah dari SMA Pariwisata Saraswati Klungkung. Kantung-kantung darah ini diharapkan  bisa memberikan manfaat kepada pihak-pihak yang membutuhkan. Semoga  kegiatan yang positif ini bisa terus dilanjutkan setiap tahunnya.

by : Komang Martini,S.Pd

Powered by Bali Online