Masa pengenalam lingkungan sekolah (MPLS) merupakan salah satu wahana untuk memperkenalkan siswa terhadap lingkungan sekolah. Selain itu MPLS juga merupakan sebuah sarana untuk melatih ketahanan mental,disiplin, dan mempererat tali persaudaraan . Dalam kegiatan MPLS siswa diperkenalkan dengan kondisi riil sekolah yang meliputi peraturan sekolah,tata tertib sekolah,cara belajar, tata krama, kedisiplinan, norma- norma agama, sarana dan prasarana sekolah, lingkungan sekolah dan lain-lain.
Upacara pembukaan MPLS SMA Pariwisata Saraswati Klungkung ditandai dengan pengguntingan pita sebagai simbolisasi dan pelepasan balon yang dilaksanakan di lapangan sekolah pada hari Senin 16 Juli 2018. Upacara ini dibuka oleh Kepala SMA Pariwisata Saraswati Klungkung Drs.I Gusti Made Suberata,M.Ag dan didampingi oleh tenaga pendidik, tenaga kependidikan dan peserta didik baru.
“KREATIF, MENDIDIK DAN NASIONALIS”
SMAPSA JUARA I SEPEDA HIAS HUT RI KE-73 TAHUN 2018
Sekretaris Daerah Kabupaten KLungkung I Gede Putu Winastra didampingi Kepala Dinas Pendidikan Dewa Gde Darmawan melepas Lomba Sepeda Hias dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-73 Kemerdekaan Republik Indonesia di depan Pendopo Puri Agung Klungkung pada Minggu, 12 Agustus 2018. Kepala Dinas Dewa Gde Darmawan menyatakan bahwa lomba sepeda hias dalam memperingati HUT ke-73 Kemerdekaan RI memiliki kriteria penilaian antara lain keterampilan mengendarai sepeda, kepatuhan terhadap peraturan yang disusun oleh panitia dan lalu lintas dan kriteria lainnya. Untuk hiasan pada sepeda peserta, panitia memberikan ketentuan agar peserta menggunakan konsep kearifan lokal baik menggunakan barang bekas, ataupun barang-barang yang dapat didaur ulang. Dalam lomba sepeda hias ini diisi dengan tiga kali pertunjukkan. Pertunjukan dipentaskan di sepanjang jalan dari pendopo Puri Agung Klungkung menuju depan Monumen Puputan Klungkung, kemudian di depan Monumen Puputan Klungkung para peserta akan kembali menampilkan dua buah pertunjukan. Ketiga pertunjukkan tersebut dipentaskan dengan waktu maksimal 15 menit, masing-masing Kecamatan di Klungkung Daratan mengikutsertakan satu perwakilan yang terdiri dari lima siswa dari tingkat SD, SMP, SMA/SMK yang ada di Kecamatan masing-masing.
PENGUMUMAN PELULUSAN SISWA KLS XII SMA PARIWISATA SARASWATI KLUNGKUNG
Setelah melalui proses panjang penuh perjuangan pada tanggal 3 Mei 2018 siswa SMA Pariwisata Saraswati Klungkung yang berjumlah 403 siswa dinyatakan lulus 100%. Kelulusan tersebut diputuskan melalui hasil rapat dewan guru. Persyaratan kelulusan siswa dilihat dari hasil program evaluasi, mendapatkan nilai minimum untuk sikap, dan berhasil mengikuti ujian sekolah.
Dalam rangka PORSENIJAR Kabupaten Klungkung yang diselenggarakan oleh Dinas Kebudayaan Pemuda dan Olah Raga, sebagai ajang meningkatkan minat dan kreativitas siswa. Dinas Kebudayaan menyelenggarakan lomba Tari Trunajaya antar SMA/ SMK se-Kabupaten Klungkung.
SMA pariwisata Saraswati Klungkung ikut serta dalam lomba Tari Trunajaya. Yang dilaksanakan pada tanggal 8 maret 2018 bertempat Balai Budaya Ida Idewa Istri Kanya. Peserta yang mengikuti tari tersebut berjumlah 8 orang dari masing- masing sekolah yang terdapat di Kabupaten klungkung.
Semarapura, 2 Mei 2018, Balai Pasamuan Kerthi Widya Mandala SMA Pariwisata Saraswati Klungkung mejadi pusat pelaksanaan upacara purnasis madya sebagai tanda pelepasan siswa kelas XII tahun 2018.
“Melangkah maju, mengukir prestasi”, adalah tema dari pelaksanaan Purnasis madya tahun 2018. Kali ini Layaknya upacara wisuda diperguruan tinggi, SMAPSA Klungkung kembali menggelar upacara purnasis madya yang diseting seperti wisuda. Sebanyak 403 peserta dari tiga jurusan berbeda, yakni jurusan IPA, IPS dan IPB dapat mengikuti acara tersebut dengan baik dan lancar. Pernyelenggaraan purnasis madya kali ini menjadi lebih istimewa dan berbeda dari sekolah pada umumnya, sebagai sekolah yang bernaung dibawah yayasan Pr. Saraswati Klungkung, panitia menyelenggarakan upacara menyusun upacara diawali dengan pergelaran tari kebesaran Dewi Saraswati, tarian yang disakralkan ini hanya ditarikan saat pelaksanaan pelepasan siswa saja, bukan bersifat tari pertunjukan seperti tarian umumnya.
Berproses dalam catatan sejarah, SMA Pariwisata Saraswati Klungkung untuk kali ketiganya dapat berpartisipasi dalam lomba penjor dengan semangat dan kreatifitas tinggi, sehingga mampu meraih juara II di Kabupaten Klungkung tahun 2018. Perlombaan membuat penjor kreasi ini diikuti oleh puluhan instansi dikabupaten Klungkung. Kegiatan ini didasari oleh menyemarakkan peringatan hari puputan Klungkung ke 110 dan hut kota Semarapura ke-26 yang jatuh pada tanggal 28 April 2018. Lomba Penjor merupakan salah satu lomba yang mampu menumbuh kembangkan daya kreatifitas masyarakat Klungkung, terlebih lagi lomba ini dilombakan antar sekolah dari SD s.d SMA dan instansi pemerintahan di Kab. Klungkung.
Powered by Bali Online